Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Game Youtuber 3# - Siapin deh Peralatannya!

Sebenarnya hal ini sangat relevan ya, disegala aspek... segalanya itu butuh persiapan, begitupun untuk menjadi Pemain di Dunia PerYutuban.


Ingat, dan perlu diingat bahwa ini merupakan Game Nyata, jika anda berhasil... maka anda akan mendapatkan uang secara real.. bukan uang In-game.. dan itu bisa mengubah kehidupan anda..


Waktu anda juga tidak sia sia

 

game youtuber 3

 


Anda pun juga memiliki portofolio yang bisa anda gunakan dimasa depan.. yup! dimasa depan..


Tetapi, tentu.. untuk hal ini ada beberapa hal yang saya rangkum sebagai bekal, sebelum anda benar benar masuk ke dalam gerbang yang nyata, sebuah Game yang dapat merubah, NASIB!


Game Youtuber!


Perlu diingat, bahwa misi utama anda nanti adalah "Mendapatkan Penayangan Iklan yang memiliki Kekuatan untuk memberi anda Pemasukan" 




Biar anda tidak bingung.. saya akan jabarkan beberapa Misi yang Mungkin anda bisa jadikan sebagai tujuan, sebelum anda benar benar memasuki gerbang....


Sebarkanlah Pengetahuan yang Bermanfaat


Ingat sob, ada yang namanya "Jejak Digital" supaya anda tidak tersandung sandung kedepan, saya sarankan, ikuti hati nurani anda...


Jadilah agen agen penebar kebaikan untuk generasi generasi anda maupun generasi setelah anda...


"Jangan bermain Api" yang ketika padam, bisa dinyalakan kembali -ZaRICK



Anda bisa menjadi "Dark" maupun "Light", semua ada konsekuensinya kelak..


Saya tidak memaksa anda, tetapi disini saya hanya memberikan gambaran terhadap anda, bahwa permainan ini, sama seperti kehidupan nyata...

 

It's your choice...

 

Peralatannya Apa Aja?

 

Saya disini tidak menjelaskan peralatan apa, merek apa.. tetapi lebih ke kegunaan...

 

1. Peralatan Mental

Youtube itu sekarang menjadi ajang saingan juga, udah seperti kehidupan nyata, kuncinya anda harus kuat mental diawal maupun ketika proses berlangsung..

artinya... pengunjung youtube itu banyak, karena konten yang makin deras tiap hari, maka itu akan memancing banyak kerumunan.. kerumunan itu bermacam macam sifatnya..

Disini anda sebagai kreator yang berperan mengendalikan, bukan dikendalikan...

Sambil berjalan, anda akan mempelajari penonton anda...tetapi jangan sampai mudah terpancing..

"Rileks" ini kunci pengendalian diri...

 

2. Peralatan Rekam

Apa yang mau ditampilkan jika anda tidak merekamnya? merekam disini, bisa merekam kamera maupun merekam layar. Bisa berupa Hardware maupun Softwar, intinya adalah peralatan untuk merekam.

 

3. Peralatan Komputer (desktop / mobile)

Ini bisa berupa Hardware maupun Software, yang intinya menjadikan hasil rekam untuk dapat diunggah ke platform yang bernama youtube.

 

4. Peralatan Koneksi Internet

Yup, ini adalah Internet, anda butuh koneksi untuk dapat terhubung dengan dunia maya... jika tidak.. maka anda tidak dapat masuk ke dalam game.

Jika anda tidak jadi streamer, maka anda hanya butuh koneksi saja, yang penting terhubung, entah itu lemot atau cepet..

Tetapi jika anda streamer, anda membutuhkan infrastruktur internet yang dapat diandalkan kestabilannya, jika tidak.. maka anda akan mendapati pengalaman buruk, karena siaran anda macet macet. Makannya...

Infrastruktur Koneksi Internet ini sangat kruasial dan penting...

Bagaimana jika sudah berlangganan koneksi yang paling mahal, tapi koneksi internet tetap buruk?

Tentu ini bukan tanggungjawab anda.. 



 

 

Itu merupakan Peralatan yang perlu anda siapkan untuk memasuki game.


Mulailah dari peralalatan yang sederhana sesuai budget anda..











 







Posting Komentar untuk "Game Youtuber 3# - Siapin deh Peralatannya!"